Free Backlinks

Tentang Fatin Sidqia Lubis

♠ Posted by Unknown in at 2:51 AM
Sekarang aku ingin menulis tentang Fatin Sidqia di karenakan dia idola bokap aku..hehee. Siapa yang sekarang tidak mengenal Fatin Sidqia yang berasal dari jebolan X Factor Indonesia. Fatin Shidqia, memiliki nama lengkap Fatin Shidqia Lubis. Dia adalah penyanyi kelahiran Jakarta pada tanggal 30 Juli 1996. Fatin Shidqia merupakan putri sulung dari pasangan Bahari Lubis dan Nurseha. Ia memiliki dua adik kandung laki-laki bernama Fadhil dan Fadly. DIa merupakan jawara dari ajang pencarian bakat X Factor Indonesia musim pertama. Fatin mengikuti audisi musim pertama dari X Factor Indonesia dengan membawakan lagu Bruno Mars yang berjudul "Grenade"

Berada dalam lingkungan keluarga yang pas-pasan, ada seputar cerita menarik dibalik kesuksesan seorang Fatin sebagai penyanyi. Saat akan mengikuti audisi X Factor, Fatin pernah meminjam uang kepada temannya sebesar Rp 20.000 untuk ongkos perjalanan menuju tempat audisi di Jakarta. Hal itu ia lakukan lantaran tidak ingin menyusahkan kedua orang tuanya yang hidup pas-pasan dan cenderung kekurangan. Pada waktu itu dia masih memakai seragam OSIS sekolah dan memakai sweater berwarna abu-abu bergaris-garis karena dia sebelumnya izin sekolah untuk mengikuti audisi ini dan dikarenakan dia sedang dalam kondisi sakit ketika melantukan lagu "Grenade". Tepuk tangan meriah ia dapatkan dari keempat juri dan para penonton. Rossa mengatakan bahwa suara Fatin sangat bagus. Ahmad Dhani mengatakan bahwa ia sangat suka suara Fatin. Sementara itu Mulan mengatakan bahwa suara Fatin "bahaya". Keempat juri memberikan 4 Yes. Ia pun berhak maju ke tahap bootcamp 1.
Di tahap bootcamp 1 Fatin menyanyikan lagu "Rindu" secara bersama teman grupnya yakni Mersya Veronica (19), Alifia Yeri (22), Yemima Novalia (19), dan Bella (19). Saat menyanyikan lagu asal Agnes Monica itu, Fatin sempat salah lirik. Hal ini karena ia merasa gugup.

Babak selanjutnya, yakni Bootcamp 2 (Dance Challenge) yang menguji peserta X Factor harus menari bersama-sama. Sayangnya Fatin dinyatakan tidak lolos pada Dance Challenge ini sehingga juri memberikan Mini Challenge yaitu menyanyi secara acapela (tanpa iringan musik), pada waktu ini Fatin menyanyikan lagu "Paris Oh La La". Dia akhirnya dinyatakan lolos yang membawanya dia untuk tampil di babak selanjutnya yakni Bootcamp 3.

Pada tahap Bootcamp 3 ini, Fatin membawakan lagu Foster The People yang berjudul "Pumped Up Kick". Meskipun sempat lupa lirik, namun Fatin tetap mendapatkan pujian, hal ini karena suaranya yang benar-benar khas.

Fatin pun lanjut ke babak selanjutnya yakni Judges Home Visit. Dihadapan juri Rossa dan Maia, ia melantukan lagu "Cintakan Membawamu Kembali" karya Dewa 19. Sayang lagu ini tidak pas dengan karakter Fatin sehingga wajar jika Maia mengatakan bahwa Fatin tidak menyanyikan lagu ini dengan rasa indah. Namun Rossa masih percaya dengan kemampuam karakter vokal Fatin. Iapun meloloskannya hingga akhirnya ia melanjutkan ke babak berikutnya yakni Showcase, ia tampil dengan ke12 kontestan lainnya secara live dihadapan 4 juri (Ahmad Dhani, Rossa, Anggun, dan Beby Romeo) dan ribuan penonton. Fatin saat itu menyanyikan lagu dari Rihanna yang berjudul "Diamond".

Fatin pun melanjutkan ke tahap Gala Show pertamanya. Ia melantunkan lagu dari Adele "Rumour Has It". Kemudian Fatin lolos dan melangkah ke babak selanjutnya yakni Gala Show 2 yang bertemakan Song from mentor dia menyanyikan lagu "Pudar". Ia mulai beradaptasi menyanyi dengan menari bersama penari lainnya. Fatin dinyatakan lolos dan berhak lanjut ke babak berikutnya.
Babak ini (Gala Show 3) bertemakan My Favourite Song. Fatin menyanyikan lagu "Girl On Fire" asal penyanyi Alicia Keys sambil menge-rap. Disini karakter serak Fatin muncul. Ia dinyatakan lolos. Pada Gala Show selanjutnya, Fatin tampil nge-Rock dengan menyanyikan lagu "Don't Speak" diapun Lolos ke Gala Show 5. 
Pada Gala Show 5 ini, Fatin menyanyikan lagu slow dari Maudy Ayunda yang berjudul "Perahu Kertas". Fatin melangkah ke babak selanjutnya, Gala Show 6 yang mengambil tema My Inspiration Song,  Fatin memilih lagu Bruno Mars yang berjudul "It Will Rain". Ia lolos dan berhak melanjutkan ke Gala Show 7 maka ia membawakan lagu Duffy yang berjudul "Mercy". Di sini Fatin mulai bernyanyi sambil berinteraksi dengan penonton. 
Fatin juga disebut finalis yang sering lupa di karenakan sudah banyak ketika Gala Show dia lupa lirik. Fatin lanjut hingga Grand Final dan menyanyikan "Katakan Tidak" dengan Afgansyah Reza,"Stay",dan Lagu Kemenangannya "Aku Memilih Setia".

Setelah menjadi jawara di X Factor, Wanita mungil berpostur 155 cm ini langsung mengeluarkan debut single berjudul Aku Memilih Setia. Single lagunya itupun langsung menempati posisi teratas di chart Itunes Indonesia. Selain aktif sebagai penyanyi, kini Fatin juga fokus sebagai siswi di SMA 97 Jakarta.. Tahun 2013 dapat dikatakan sebagai tahun keberuntungan bagi seorang Fatin Shidqia.

Setelah single perdananya, Fatin mengeluarkan single keduanya yang berjudul KekasihMu. Lagu ini dirilis bersamaan dengan terpilihnya Fatin sebagai Brand Ambasador Rabbani di acara tersebut. Pada 7 November 2013, Fatin merilis single ketiganya yang berjudul Dia Dia Dia. Perilisan single ini bersamaan dengan musik video di YouTube. Musik video untuk single ini, Fatin syuting di kota Paris, Perancis dan Vienna, Austria bersamaan dengan syuting film 99 Cahaya di Langit Eropa.

Pada tahun ini, Fatin juga mendapatkan penghargaan dari Tabloid Bintang sebagai Bintang Paling Berkilau 2013 bersama beberapa artis lainnya. Pada 11 November 2013, Fatin merilis album pertamanya yang berjudul For You dibawah naungan Sony Music Indonesia. Album ini hanya dijual di gerai KFC di seluruh Indonesia. Di album ini Fatin banyak bekerja sama dengan musisi asing seperti Gustav Efraimsson yang merupakan penulis lagu dan produser musik berkebangsaan Swedia  dan merupakan produser musik yang pernah bekerja sama dengan NKOTBSB (New Kids On The Block & Backstreet Boys) dan Hayden Bell seorang produser musik berkebangsaan Australia. Di album perdana ini, beberapa lagu Fatin untuk penyelesaian akhirnya dilakukan di studio di Swedia oleh Hayden Bell.

Pada 22 November 2013, Fatin merilis musik video terbarunya di YouTube yang berjudul "Cahaya Di Langit Itu". Lagu ini juga menjadi soundtrack film 99 Cahaya Di Langit Eropa yang juga merupakan film perdana Fatin dan tayang pada 5 Desember 2013. Pada tahun 2013, Fatin berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Rising Star of the Year pada ajang Yahoo! OMG Awards 2013 dan masuk nominasi di World Music Awards untuk kategori Worlds Best Female Artist. Fatin juga berhasil menduduki puncak polling di situs TheTopTens.com pada kategori 'Best Female Singer in Asia' dan 'Best Indonesian Female Pop Soloist'. Situs TheTopTens merupakan situs yang memuat list sepuluh teratas yang kemudian di-vote oleh pengunjung yang tersebar di seluruh dunia dan masuk di nominasi HAI Reader's Poll Music Awards 2013 untuk kategori 'The Best Fresh Meat' dan 'The Best Female'. Penghargaan ini merupakan penghargaaan tahunan yang diadakan oleh majalah HAI.

SUMBER :
 http://uniqpost.com/profil/fatin-shidqia/
http://id.wikipedia.org/wiki/Fatin_Shidqia

0 komentar: